SERANG – Menteri Kebudayaan Republik Indonesia (RI) Fadli Zon mengunjungi situs atau cagar budaya di Kawasan Banten Lama, Kota Serang, Provinsi Banten, Minggu, 19 Januari 2025.
Kedatangan menteri tersebut didampingi Pj Gubernur Banten Abdulraouf Damenta, Kapolda Banten Irjen Pol Suyudi Ario Seto, Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) Provinsi Banten Lukman, Asda II Setda Kota Serang Yudi Suryadi, serta para pegiat kebudayaan.
Pantauan Sultantv.co di lokasi, Fadli Zon tiba di Benteng Speelwijk dengan mengendarai mobil dinas bernomor polisi RI 25.
Ia mengenakan kemeja flanel kotak-kotak, dan celana chinos warna krem, serta dilengkapi dengan kacamata dan udeng khas suku Baduy di kepalanya.
Adapun rute kunjungan menteri ini dimulai dari Benteng Speelwijk pada pukul 08.30 WIB, dilanjutkan ke Keraton Kaibon pukul 09.28 WIB, kemudian ke Keraton Surosowan pukul 10.08 WIB.
Lalu berpindah ke Masjid Agung Banten sekaligus berziarah ke makam Sultan Hasanudin pukul 10.25 WIB, dan finish di Museum Situs Kepurbakalaan Banten Lama pukul 11.00 WIB.(Roy)