More
    BerandaBERITAKejari Bersama Pemkab Serang Teken PKS Tentang Keadilan Restorative

    Kejari Bersama Pemkab Serang Teken PKS Tentang Keadilan Restorative

    SERANG, Sultantv.co – Kejaksaan Negeri (Kejari) Serang dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Serang melakukan Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) tentang penanganan Perkara Berdasarkan Keadilan Restorative.

    Kerja sama ini bertujuan untuk pendekatan hukum karena tidak semua kasus harus masuk ke tingkat pengadilan.

    Penandatangan PKS dilakukan oleh Kepala Kajari Serang, Lulus Mustafa, dan 11 Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemkab Serang, Rabu, 19 Februari 2025.

    Turut hadir Penjabat Sekretaris Daerah (Pj Sekda) Kabupaten Serang, Rudy Suhartanto, Asda I Pemkab Serang Haryadi, Asda II Febrianto, dan Asda III Ida Nuraida.

    Adapun 11 Kepala OPD meliputi Kepala Dinkes Rahmat Fitriadi, Kepala Disnakertransa Diana Ardhianty Utami, Kepala Diskoumperindag Adang Rahmat, Kepala DKPP Suhardjo, Kepala Dindikbud Asep Nugrahajaya, Kepala Disporapar Anas Dwi Satya Prasadya, Kepala Dinsos Subur Prianto, Kepala DKBP3A Encup Suplikhah, Plt Kepala Diskan Rochyan Aglan dan perwakilan RSDP Serang.

    Pj Sekda Kabupaten Serang, Rudy Suhartanto mengatakan, penandatangan PKS antara Kajari Serang dan 11 OPD Kabupaten Serang menindaklanjuti nota kesepahaman yang ditandatangani Bupati Serang, Kajati dan Kejari di Provinsi Banten beberapa waktu yang lalu.

    ”Ini tindak lanjutnya untuk yang di wilayah Kabupaten Serang, PKS Pak Kajari dengan 11 OPD,” ujarnya Rudy usia acara.

    Lebih lanjut kata Rudy, PKS yang dilakukan 11 kepala OPD mempunyai tugas pokok dan fungsi. Hal itu ada beberapa segmen yang dikhususkan untuk memberikan bimbingan dan penyuluhan, konseling di lingkungan masyarakat.

    Di antaranya kepada para pemuda, anak-anak remaja, orang tuanya, tokoh masyarakat, tokoh agama untuk membangun kehidupan masyarakat di lingkungan yang tertib, aman, dan tidak adanya peristiwa-peristiwa tindak pidana.

    ”Tapi kalaupun ada yang ringan-ringannya, bagaimana bisa di musyawarahkan di masyarakat, bentuknya Keadilan Restorative ini kan perlu keseriusannya. Ini kegiatan yang luar biasa dan memang ditunggu oleh masyarakat. Kedepan harus lebih tertib lagi. Tugas Pak Kajari bersama kawan-kawan di level pengadilannya, tugas kami di pemerintahan daerah untuk membina kepada masyarakatnya,” terang Rudy.

    Kajari Serang, Lulus Mustafa mengatakan, pendatangan PKS merupakan program pimpinan sebagai tindak lanjut dengan tujuannya pendekatan hukum, sehingga tidak semua kasus harus masuk ke pengadilan.

    Di mana ada program keadilan restorative merupakan kelanjutan dari Pasal 140 ayat 2 KUHAP.

    ”Setelah bisa Restorative Justice ada upaya kerja sosial untuk pelatihan atau mungkin konseling dengan tokoh agama sebagai fungsi dari tindak lanjut Restorative Justice,” kata Lulus.

    Dijelaskan Lulus, untuk kasus yang bisa diselesaikan dengan Restorative Justice (RJ) ancaman pidana tidak lebih dari 5 tahun, kerugian tidak lebih dari Rp 2,5 juta dan belum pernah melakukan tindak pidana atau baru pertama kali, dan di antara mereka mau berdamai melalui Kejari Serang untuik difasilitasi.

    “Untuk kesempatan damai sendiri, berjanji tidak mengulangi lagi begitu selesai,” terangnya.

    Untuk di Serang, sebut Lulus, ada 2 rumah Restorative Justice baik di Kabupaten Serang dan Kota Serang.

    Selain di dua lokasi tersebut, restorative justice juga bisa dilakukan di tempat warga atau di tempat yang memungkinkan agar sama-sama tidak dipersulit dalam artian memudahkan.

    “Jadi bisa dilakukan sekitaran rumah tinggal mereka. Jadi selain di rumah restorative justice, ada tindak lanjut di masing-masing desa untuk di sediakan rumah restorative justice agar memudahkan warga bisa hemat, dan efisien waktu,” tutur Lulus.(Roy)

    TINGGALKAN KOMENTAR

    Silakan masukkan komentar anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini

    - Advertisment -

    Most Popular