More

    Ada 5.980 Kecelakaan Kerja di Banten Sepanjang 2022

    SERANG – Kasus kecelakaan kerja di Provinsi Banten mengalami penurunan. Disnakertrans Provinsi Banten mencatatkan 5980 kasus kecelakaan kerja tahun 2022 dibandingkan dengan angka kecelakaan kerja tahun 2021 sebanyak 6819 atau mengalami penurunan 839 kecelakaan kerja.

    “Untuk tahun 2022, 5980  tahun 2021 itu 6819 kasus. Jadi kalau lihat perkembangannya ada tren menurun kalau di tahun 2021 sampai 2022,” kata Plt. Kepala Bidang Bina Pengawasan Ketenagakerjaan dan K3 Disnakertrans Provinsi Banten Ruli Riatno saat ditemui di Pendopo Gubernur Banten, Rabu (22/2/2023).

    Kata dia, untuk kasus kecelakaan kerja pihaknya baru mencatatkan hingga Desember tahun 2022. Sementara untuk angka kecelakaan tahun 2023 masih dalam proses pencatatan.

    “Untuk tahun 2023 ini masih dikisaran angka 400 kejadian kecelakaan dua bulan ini (Januari-Februari),” ujarnya.

    Ia juga mengatakan Kota Tangerang dan Kabupaten Tanggerang mendominasi angka kecelakaan kerja tertinggi di Provinsi Banten.

    “Kalau untuk 2023 datanya memang belum kita coba sortir lagi, tapi yang mendominasi sepanjang tahun sebelum-sebelumnya adalah Kota Tangerang, dan juga Kabupaten Tangerang,” ujarnya.

    “Angka kecelakaan kerja yang relatif lebih tinggi dibandingkan daerah daerah lain,” imbuhnya.

    Ia juga mengatakan tingginya angka kecelakaan di Kota Tanggerang dan Kabupaten Tanggerang dikarenakan tindakan yang tidak aman, kurangnya pemahaman Standar Operasional Prosedur (SOP).

    “Kalau penyebab terbanyak ini sebanarnya lebih didominasi karena tindakan tindakan yang tidak aman, prilaku dalam bekerja, pemahaman SOP, semborno ceroboh, biasanya lebih ke arah sana. Kontribusi juga dengan tempat kerja yang tidak aman atau unsepth kondition kondisi yang tidak aman,” katanya. (Fik)

    Artikel Terkait

    TINGGALKAN KOMENTAR

    Silakan masukkan komentar anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini

    Stay Connected

    0FansSuka
    16,400PengikutMengikuti
    45,000PelangganBerlangganan
    - Advertisement -

    Artikel Terbaru