Jaman Perempuan Indonesia (Japri) menggelar acara parade busana nusantara dalam rangka memperingati Hari Ibu 2021 di Pendopo Taman Senayan Residence, Jalan Patal Senayan I No. 5, Jakarta Selatan, Sabtu pagi (18/12/2021).
Acara tersebut dihadiri oleh Ketua Jaman Perempuan Indonesia, Purnama D.Napitupulu Sitompul, Ketua Dewan Pembina Jaman Perempuan Indonesia, Tati Hendropriyono, Prof. Dr. H. Abdullah Mahmud Hendropriyono, Istri Panglima TNI, Hetty Andika Perkasa serta istri dari Luhut Binsar Pandaitan, Devi Simatupang.

Acara yang dihadiri oleh puluhan ibu-ibu yang tergabung dalam Jaman Perempuan Indonesia ini mengusung tema “Peran Perempuan dalam Melestarikan Budaya Indonesia.” Seluruh peserta yang hadir dalam acara ini diwajibkan mengenakan pakaian adat dari berbagai daerah di Indonesia. Pakaian terbaik akan dipilih menjadi pemenang dalam parade busana pada puncak acara.
Dalam sambutannya Ketua Japri, Purnama Sitompul menjelaskan, Jaman Perempuan Indonesia (Japri) dahulu merupakan Relawan Perempuan Indonesia yang mendukung Jokowi dalam pencalonan Presiden.
“Japri dulu sebagai Relawan Perempuan Indonesia yang mendukung Joko Widodo sebagai relawan sejak 2012. Japri memiliki giat kerja, seperti memerangi radikalisme, anti-intoleransi, memberikan edukasi tentang bahaya seksual usia dini di Pesantren, dan melakukan kegiatan sosial lainnya.” Ujarnya.
Purnama menambahkan, rencananya usai kegiatan Parade Busana Nusantara dalam rangka Hari Ibu, Japri juga akan berkunjung ke Panti Werda, Cipayung, Jakarta Timur.