More
    BerandaBERITAJadi Enterpreneur Harus Punya Mental dan Strategi Matang

    Jadi Enterpreneur Harus Punya Mental dan Strategi Matang

    Tantangan menjadi seorang enterpreneur memang sangat banyak, apalagi sekarang beberapa jenis produk terus menjamur di setiap daerah. Seorang enterpreneur harus cerdas membaca peluang bisnis yang semakin gencar dilakukan oleh beberapa orang atau saingannya.
    Untuk menjawab tantangan tersebut, Lokalan Hype Talk menghadirkan beberapa speakers yang sudah berpengalaman di bidang yang sama. Seperti Enterpreneur Skin Care Erica Wijayanti yang menyebutkan bahwa untuk memulai bisnis harus memiliki mental dan strategi yang matang. Pasalnya, untuk membangun sebuah bisnis tidak hanya akan dihadapkan dengan hal-hal menguntungkan saja melainkan bagaimana bisa mengatur pelanggan yang dapat setia memakai produknya.
    “Harus pintar menjaga kualitas dan layanan kepada konsumen. Loyal Coustemer akan setia kalau kita memberikan layanan dengan kualitas terbaik yang kita punya,” katanya pada acara Lokalan Hype Talk #7 di Salbai 34 Venue Caffe, Kota Serang, Minggu (6/1).

    Menurutnya, salah satu bisnis yang bergelut di bidang jasa skin care tersebut bisa memberikan kualitas dan service yang baik kepada setiap coustemer yang datang. Dengan segudang pengalaman yang dimilikinya, Erica juga membeberkan bahwa menurutnya , cantik itu tentang nyaman, dengan selera yang bereda beda pasti cantik juga banyak arti sesuai dengan keinginannya.
    “Kami sangat bangga bisa hadir di kota serang, kami sangat konsisten dengan kualitas dengan harga terjangkau karena canti adalah hak untuk semua wanita,” tuturnya.
    Sementara itu, Influencer sekaligus Content Creator Wahyu Fahmi Fadillah dan Ratu Vivit juga menyebutkan, untuk memulai bisnis banyak hal yang perlu dimiliki salah satunya tekad, mental dan harus konsisten.
    Tidak hanya diuntungkan dengan lokasi strategis, seorang enterpreneur atau pembisnis saat ini semakin dimudahkan dari sisi promosi produknya melalui sosial media baik secara langsung maupun menggunakan jasa endorser atau influencer semakin menjadi tren.
    “Kita coba membantu mereka untuk menjualkan produknya. Alhamdulillah dengan followers yang cukup kita selalu mendapat endorse untuk berbagai jenis produk,” kata Ratu.
    Selain itu, Wahyu menjelaskan, untuk memulai bisnis di media sosial saat ini tidak harus didasari dengan bakat asalkan mau kerja keras dan bisa berfikir sekreatif mungkin.
    “Harus percaya diri, dengan begitu kita bisa tau konten atau jenis tampilan apa yang akan kita publish sehingga banyak menarik minat orang untuk memakai jasa kita. Selain itu, kita juga harus bergaul lebih luas lagi untuk menemukan passion yang sesuai dengan skill atau kemampuan,” jelasnya. (Arik)

    TINGGALKAN KOMENTAR

    Silakan masukkan komentar anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini

    - Advertisment -

    Most Popular