More
    BerandaBERITADiminta Segera Serahkan Aset, Begini Respon Bupati Serang Ratu Zakiyah

    Diminta Segera Serahkan Aset, Begini Respon Bupati Serang Ratu Zakiyah

    SERANG, Sultantv.co – Bupati Serang Ratu Rachmatuzakiyah turut menanggapi permintaan Pemerintah Kota (Pemkot) Serang, terkait pengalihan beberapa aset bangunan milik Pemkab Serang yang berada di wilayah Kota Serang.

    Menurutnya, penyerahan aset milik Pemkab Serang sudah diserahkan kepada Pemkot Serang hampir mencapai 100 persen.

    Namun, dirinya tak menyebutkan secara detail kapan dan aset apa saja yang sudah dialihkan status kepemilikannya, dari Pemkab Serang ke Pemkot Serang.

    “Aset Pemkot Serang jadi begini, ini aset sudah banyak ditanyakan. Saya kira kemarin pak wakil bupati juga sudah sampaikan itu, jawabannya sama,” ujar Ratu Zakiyah, usai acara di Kantor Desa Ciagel, Kecamatan Kibin, Kabupaten Serang, Selasa, 10 Juni 2025.

    “Jadi sebetulnya Kabupaten Serang itu sudah memberikan aset ke Kota Serang hampir sekitar 95 persen, malah 98 persen,” ungkap dia.

    Politisi PAN ini menjelaskan, bahwa proses penyerahan beberapa aset tersebut sudah sesuai ketentuan perundang-undangan yang berlaku.

    Begitu pun dengan gedung Pendopo Bupati Serang akan segera diserahkan ke Pemkot Serang, meski harus dengan beberapa catatan.

    “Dan itu sudah ada aturannya berapa persentase yang harus kita berikan ke Pemkot Serang,” jelas istri dari Menteri Desa dan Daerah Pembangunan Tertinggal (Mendes PDT) Kabinet Merah Putih ini.

    “Untuk hal-hal terkait pendopo itu juga sudah ada catatan-catatan, khususnya pak Sekda lebih tahu. Nanti insya Allah kami konfirmasi kan,” jelas Ratu Zakiyah.

    Sebelumnya, Wali Kota Serang Budi Rustandi telah meminta Pemkab Serang untuk segera menyerahkan pendopo bupati dan aset perkantoran lainnya, agar polemik aset ini bisa cepat terselesaikan dengan baik.

    Upaya ini dilakukan sebagai bagian dari penataan ulang wajah Kota Serang, sebagai ibu kota Provinsi Banten.

    “Saya sebagai Wali Kota Serang akan segera berkoordinasi dengan pak Andra Soni dan Bupati Serang yang baru, ibu Zakiyah, dalam rangka peralihan aset pendopo diserahkan ke Kota Serang,” kata Budi, pada pekan lalu. (Roy)

    TINGGALKAN KOMENTAR

    Silakan masukkan komentar anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini

    - Advertisment -

    Most Popular