Film anak-anak bertema horor,House With a Clock in Its Walls yang dibintangi oleh Jack Black, Cate Blanchett, serta aktor cilik Owen Vaccaro baru-baru ini mencetak rekor membanggakan.
Film yang baru mulai tayang sejak Jumat (21/9/2018) ini mampu memuncaki peringkat box office Amerika Serikat dengan meraup total pendapatan 26,9 juta dolar AS atau sekitar Rp 399 miliar dalam 3 hari penayangannya di Amerika Serikat dan Kanada.
Meski sempat tak diunggulkan, film House With a Clock in Its Walls mampu menandingi 3 film lainnya yang dirilis pada periode yang sama, yakni Fahrenheit 11/9, Life Itself, dan Assassination Nation.
Dilansir Grid.ID dari Entertaintment Weekly, berikut 5 film yang memuncaki peringkat box office versi situs ComScore untuk periode 21-23 September 2018.
- The House With a Clock in Its Walls — 26,9 juta dolar AS (sekitar Rp 399 miliar)
- A Simple Favor — 10,4 juta dolar AS (sekitar Rp 154 miliar)
- The Nun — 10,3 juta dolar AS (sekitar Rp 153 miliar)
- The Predator — 8,7 juta dolar AS (sekitar Rp 129 miliar)
- Crazy Rich Asians — 6,5 juta dolar AS (sekitar Rp 96 miliar)
Cerita di film House With a Clock in Its Walls merupakan adaptasi dari novel berjudul sama karangan penulis Amerika Serikat, John Bellairs yang terbit tahun 1973.
Film ini berkisah tentang seorang bocah yatim piatu bernama Lewis Barnavelt (diperankan Owen Vaccaro) yang tinggal bersama pamannya, Jonathan Barnavelt (diperankan Jack Black).
Lewis kemudian mendapati fakta bahwa sang paman adalah warlock, seseorang yang memiliki kemampuan sihir.
Petualangan Lewis dan pamannya, serta tetangga mereka, Florence Zimmerman (diperankan Cate Blanchett) pun dimulai ketika kekuatan sihir jahat yang menyelimuti rumah Jonathan mulai mengganggu mereka.
Film House With a Clock in Its Walls juga telah tayang di Indonesia per 19 September 2018.
Sumber : grid.id