JAKARTA – Ketua DPR Puan Maharani ikut menonton balapan Formula E di Ancol. Dia duduk di antara Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Gubernur DKI Anies Baswedan. Tak hanya mereka, sejumlah menteri pun turut menyaksikan gelaran internasional ini, Sabtu (4/5/2022).
Jokowi dan Puan duduk di tenda VVIP yang telah disiapkan. Jokowi awalnya duduk di antara Anies dan Ketua Pelaksana Jakarta E-Prix Ahmad Sahroni.
Namun, Anies memberikan kursinya kepada Ketua DPR Puan Maharani yang hadir belakangan. Anies pun bergeser duduk disamping Puan. Jokowi lantas diapit oleh Sahroni dan Puan.
Selain Sahroni, Chief Competition Officer Formula E (E-Prix) Co-Founder Formula E Alberto Longo, Kapolri Jenderal Listyo Sigit, Ketua MPR Bambang Soesatyo dan Menparekraf Sandiaga Uno tampak di barisan depan.
Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, Menteri Investasi Bahlil Lahadalia, Menteri ATR/BPN Sofyan Djalil, Menpora Zainudin Amali, Menaker Ida Fauziah dan jajaran menteri lainnya juga tampak di tenda yang sama. []