More

    H-5 Lebaran, 54.962 Pemudik Menyebrang ke Sumatra

    MERAK – Memasuki H-5 lebaran, PT Angkutan Sungai Danau dan Penyebrangan (ASDP) Merak menyeberangkan sebanyak 54.962 pemudik dari Pulau Jawa ke Pulau Sumatra melalui Pelabuhan Bakauheni Lampung pada Rabu, (27/4/2022)

    Berdasarkan data rincian yang diterima ASDP Merak pada Selasa, 26 April 2022. Terdapat sebanyak 2.787 penumpang pejalan kaki dan 52.482 penumpang di dalam kendaraan.

    Sedangkan, jumlah kendaraan sebanyak 13.176 unit, yang terdiri atas roda dua 2.787 unit, kendaraan roda empat 7.080 unit, bus 388 unit, dan truk 2.921 unit.

    Berdasarkan pantauan Sultan TV, kepadatan kendaraan terjadi di setiap dermaga pelabuhan. Hingga terjadi penumpukan penumpang.

    Salah satu pemudik, Andika Ramadani asal Jakarta yang akan pulang ke kampung halamannya di Lampung mengatakan bahwa ia menunggu kedatangan kapal hingga lebih dari 2 jam, dimana jadwal keberangkatan seharusnya tepat jam 4 sore

    “Udah 2 tahun ga pulang, jadi baru pulang tahun ini. Untuk mudik tahun ini sih persyaratan untuk nyebrang agak ribet, harus vaksin, antigen, dll. Kalo untuk pelayanan sih cepet, cuma ini lama banget nunggu kapal, harusnya sudah berangkat jam 4 tadi,” ungkap Andika

    Sementara itu Pelabuhan Merak telah dipadati oleh pemudik yang berangkat lebih awal dari prediksi puncak arus mudik. (ls)

    Artikel Terkait

    TINGGALKAN KOMENTAR

    Silakan masukkan komentar anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini

    Stay Connected

    0FansSuka
    16,400PengikutMengikuti
    44,800PelangganBerlangganan
    - Advertisement -

    Artikel Terbaru