PANDEGLANG, Sultantv.co – Calon Wakil Presiden (Cawapres) Mahfud MD temui Kyai Kharismatik Abuya Muhtadi Dimyati di Pondok Pesantren (Ponpes) Cidahu, Cadasari, Kabupaten Pandeglang, Rabu (13/12).
Mahfud mengatakan kedatangan bertemu dengan Abuya Muhtadi bertujuan untuk bersilaturahmi dengan Majelis Mudzakarah Muhtadi Cidahu Banten (M3CB).
“Saya silaturahmi dengan majelis mudzakaroh dari Abuya Dimyati,” katanya kepada wartawan.
Ia mengaku Abuya Muhtadi merupakan temannya lamanya. Kata dia, banyak orang yang mau berkunjung menemui Abuya Muhtadi karena Abuya merupakan sosok Kyai.
“Nah saya, Abuya Muhtadi Dimyati itu, adalah teman saya lama,” Ujarnya.
“Banyak orang mau datang kesini ya pasti diterima namanya kyai pasti tamu siapapun pasti diterima, termasuk saya diterima,” tuturnya.
Kendati banyak orang yang diterima oleh Abuya Dimyati. Kedatangan Mahfud disambut dengan khusus seperti makan berdua dan menghadiri Majelis Mudzakarah Muhtadi Cidahu Banten (M3CB).
“Tapi saya diterima tadi dengan acara lebih khusus makan berdua lalu hadir ke majelis mudahkarohnya lalu diminta ceramah dan sebagainya,” Katanya.
Ia juga mengatakan pertemuan yang dilakukan ke Abuya Muhtadi sudah sering dilakukan.
“Itu dulu sudah sering saya lakukan kesini sama abuya muhtadi jadi ini bukan untuk yang pertama,” ujarnya. (Fik)