Bercerita tentang kisah cinta Aliando dan Aurora, suatu hari Ali mengalami kecelakaan yang parah hingga menyebabkan ia harus terbaring koma.
Falcon Pictures baru saja rampung menggarap film yang berjudul “Asalkan Kau Bahagia”. Film tersebut diperankan oleh Aliando Syarief dan Aurora Ribero. Disutradarai oleh Rako Prijanto, film ini akan rils di bioskop Indonesia pada 27 Desember 2018 mendatang.
Sinopsis Film Asal Kau Bahagia :
Bercerita tentang kisah cinta Aliando dan Aurora, suatu hari Ali mengalami kecelakaan yang parah hingga menyebabkan ia harus terbaring koma.
Tapi meski raganya terbaring tak berdaya dan harus berpacu antara hidup dan mati, jiwa Ali tetap hidup layaknya manusia normal.
Adalah Aurora salah satu alasan Ali berjuang ingin segera sembuh dan bangun dari komanya. Ali tidak ingin pacar yang sangat dicintainya itu terus bersedih karena kondisinya.
Tapi seiring berjalannya waktu Ali baru menyadari sesuatu yang tidak pernah diketahuinya. Â
Sinopsis Film Asal Kau Bahagia, Bercerita Soal Kisah Cinta Aliando Syarief Saat Koma
- Advertisement -